Berita Buol – Sebanyak 56 orang peserta seleksi calon anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) Kecamatan Biau mengikuti tes wawancara pemilihan PPS yang akan bertugas dalam pemilu 2024 nanti. Peserta terdiri dari 32 laki-laki dan 24 perempuan yang berdomisili di 7 kelurahan di Kecamatan Biau Kabuapten Buol.
Tes ini dilakukan pasca diumumkannya hasil seleksi tertulis calon anggota PPS sebelumnya, total akan ada 839 peserta yang nantinya mengikuti tes wawancara yang dilaksanakan oleh Komisi Pemilahan Umum (KPU) Buol sejak 18 Januari 2023 ini.
Baca Juga:
Lebih Banyak Partai Memilih Tetap Tiga Dapil Pada Uji Publik KPU Buol, Ini Hasilnya!!!
Untuk seleksi di wilayah Kecamatan Biau sendiri, Tes wawancara dilaksanakan selama sehari penuh, pada Jumat (20/01/23) bertempat di Sekretariat PPK Kecamatan Biau, tes ini dilaksanakan oleh KPU Kabupaten Buol yang dipimpin oleh Ketua Divisi Hukum dan Pengawasan Safrudin Lamata S.Sos.
“Wawancara ini merupakan tahapan akhir yang sebelumnya sudah dimulai dengan tes melalui yang tertulis dilaksanakan di SDN 17 Biau kecamatan Biau pada hari Sabtu (11/1/23) lalu,” ungkap Safrudin Lamata.
Disampaikan pula oleh Wawan Isa, Divisi Sosialisasi, Pendidikan Pemilih, Partisipasi Masyarakat dan SDM, Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Biau, Ia mengatakan bahawa saat ini berdasarkan data semua kelurahan yang ada telah terpenuhi jumlah pendaftarnya.
Baca Juga:
Rancangan Pembagian Daerah Pemilihan Dan Alokasi Kursi DPRD Kabupaten Buol
Sedangkan jumlah peserta yang masuk tahapan wawancara terdiri dari Kelurahan Kumaligon 6 orang, Kelurahan Bugis 6 orang, Kelurahan Kulango 8 orang, Kelurahan Buol 9 orang, Kelurahan Leok I (satu) 9 orang, Keurahan Leok II (dua) 9 Orang. Menurutnya dari total jumlah peserta 56 orang, hanya ada satu orang yang tidak hadir melaksanakan tes wawancara yaitu dari Kelurahan Kali.
“Insya Allah hasil tes rencananya akan diumumkan pada Sabtu (21/01/23) mendatang,” jelas Wawan Isa.
Prosesi wawancara berjalan tertib dan lancar yang dikawal langsung oleh Ahmad, S.IP. Ketua PPK Biau serta Kordiv Bawaslu Sumarlin, S.Sos yang turut hadir untuk melakukan supervisi serta monitoring terhadap jalannya tes wawancara calon anggota PPS Kecamatan Biau tersebut.
Selain itu sejumlah petugas keamanan dari kepolisian dan Panwaslu juga turut siaga mengawasi tahapan perekrutan PPS hingga kegiatan tersebut selesai
Baca Juga:
Tiga Warga Buol Melapor Terkait Pencatutan Nama Sepihak Sebagai Anggota Parpol
Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari buolonline.com, mari bergabung di Grup WhatsApp “buolonline.com”, caranya klik link berikut chat.whatsapp.com/Fmh879BC3ca21UZkH9Wf3X kemudian klik gabung, temukan juga kami di Facebook Buol Online dan Instagram @BuolOnline.